Sunday, October 23, 2016

Dibalik Suksesnya "Kick Andy" - Biografi LENGKAP Andy F Noya

  No comments

Dibalik Suksesnya "Kick Andy" - Biografi LENGKAP Andy F Noya

"Jadilah orang seperti lilin yang rela hancur demi menerangi orang di sekitarnya” -Andy F Noya

Biografi Kick Andy
Andy F Noya
   Dibalik kesuksesannya membawakan acara Kick Andy di Metro TV, ternyata Andy F Noya memiliki pengalaman hidup yang menginspirasi. Andy F Noya dilahirkan sebagai keturunan Belanda dan juga berdarah Prancis dan Portugis dari ayahnya. Andy F Noya lahir di Surabaya, Jawa Timur, 6 November 1960. Hidup di desa yang mayoritas bukan keturunan Belanda menjadi mimpi buruk bagi Andy. Andy sering mendapatkan perlakuan yang kurang baik dari teman-temannya. Mereka menganggap Andy seorang musuh karena keturunan penjajah. Namun, Andy tidak bisa melawan. Ia hanya bisa berlari dan bersembunyi di rumah. Andy merasa sangat sedih, ia kehilangan sosok ayahnya.

1. Sejarah Pendidikan Andy 

Biografi Andy F Noya
Andy F Noya
 Andy lulus dari SD Sang Timur Malang setelah sebelumnya sempat berpindah-pindah sekolah dasar. Kemudian Andy melanjutkan ke Sekolah Teknik Negeri Jayapura setingkat SMP. Di sekolah ini, ia cukup berprestasi. Rata-rata nilai pelajarannya cukup tinggi. Dari semua matapelajaran yang diikuti Bahasa Indonesia merupakan pelajaran kesukannya. Namun sayang, Sekolah Teknik ini kurang mewadahi siswa yang tertarik dengan Bahasa. Saat Porseni, pihak dari sekolah hanya mengirimkan wakilnya pada cabang olahraga saja. Akhirnya Andy mendaftarkan dirinya sendiri dan berhasil keluar sebagai juara ketiga. Tetapi, teman-temannya tidak percaya dan malah megolok-olok Andy.

Setelah lulus dari Sekolah Teknik Jayapura ia melanjutkan sekolah di STM Jakarta. Andy hanya ingin menjadi wartawan. Ia akhirnya mendaftarkan diri ke Sekolah Tinggi Oublistik (STP), merupakan sekolah yang dilihatnya di suatu artikel. Akan tetapi, kala itu lulusan STM tidak bisa masuk di STP. Lulusan STM hanya bisa masuk di Perguruan Teknik Saat itu dan Ibunya setiap hari pergi ke kampus memohon agar Andy bisa bersekolah di situ. Ibu Andy bahkan menangis di hadapan P dosen STP yang melayani pendaftaran mahasiswa baru. Sampai akhirnya Andy pun diterima di sekolah itu.  

2. Karir Andy F Noya

Biografi Kick Andy
Andy F Noya menjadi presenter "Kick Andy"
a.       Tahun 1985 Andy menjadi reporter paruh waktu di proyek penerbitan buku Apa & Siapa Orang Indonesia (Majalah Tempo). Saat itu Andy masih kuliah di STP Jakarta.
b.      Andy menjadi reporter Bisnis Inonesia setelah diajak bergabung oleh pimpinan Grafitipers yaitu Lukman Setiawan.
c.       2 tahun di Bisnis Indonesia Andy ditawari Pemimpin Perusahaan Tempo agar ia pindah ke majalah matra. Andy pun sangat tertarik karena ia ingin belajar hal baru lagi.
d.      Saat mulai jenuh di Matra, pada tahun 1992 Andy mendapat tawaran untuk bergabung di Media Indonesia. Andy pun memutuskan menerimanya. Andy sangat beruntung karena semua syarat yang ia ajukan diterima oleh Surya Paloh. Surya Paloh pun menaruh harapan besar pada Andy untuk memimpin Media Indonesia.
e.       Tahun 1999, RCTI menghadapi masalah. Andy dan wartawan senior DjafarAssegaff diutus untuk membantu Seputar Inonesia. banyak sekali langkah-langkah kontroversial yang Andy lakukan demi melakukan perbaikan yang membawa Seputar Indonesia mengalahkan Liputan 6 SCTV saat itu.
f.       Tahun 2000, Metro TV Surya Paloh kembali memanggil Andy untuk memimpin Metro TV sebagai pemimpin redaksi dan kala itu Metro TV sudah mengantongi izin siaran.
g.       Tahun 2003 Andy ditarik kembali ke Media Indonesia dan menjadi pemimpin redaksi di surat kabar umum terbesar kedua itu.
h.      Tahun 2006pemimpin redaksi Metro TV Don Bosco mengundurkan diri, Andy Noya yang menjadi wakil pemimpin umum di Media Indonesia, diminta merangkap menjadi pemimpin redaksi Metro TV menggantikan Don Bosco.
i.        Sekarang Andy menjadu presenter acara paaling popular yaitu “Kick andy”. Acara ini selalu menjadi sorotan publik dan disukai banyak orang karena banyak memberikan edukasi dan fakta.

3. Andy F Noya mendapatkan Beasiswa

               Andy pun pernah mendapat beasiswa dari British Council Jakarta untuk belajar jurnalistik melalui Thomson Foundation di Cardiff University of Journalism School, Wales, Inggris. Andy pun lulus dalam tes seleksi. Berbicara soal beasiswa andy pun pernah mendapat beasiswa dari Kedutaan Amerika Serikat di Jakarta untuk belajar televise public di Amerika. Ia beserta seorang temannya terpilih dan melakukan program selama satu bulan. Selain itu Andy pun pernah mendapat beasiswa untuk mengikuti program IDEAS-Indonesia di MIT Sloan School Management, Boston, AmerikaSerikat.

4. Prestasi Andy F Noya

Biografi Andy F Noya
Andy F Noya
 a.       Tahun 2010-2011, Andy memenangkan Panasonic Gobel Award kategori Presenter Berita/Current Affairs.
 b.      Tahun 20014-2015, Andy menjadi nominasi di Panasonic Award kategori Presenter Presenter Berita & Talkshow Berita.


“Jika anda ingin bertanya mengenai artikel dan memberikan saran serta kritik. Silahkan tulis pada kolom KOMENTAR dibawah. Kritik dan saran anda sangat berarti bagi penulis“

 Sumber dan referensi:

Saturday, October 22, 2016

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab Bergaya Trendy

  No comments

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian Pelangi
Dian wahyu utami lahir pada tanggal 14 januari 1991 di Palembang , Sumatera selatan , merupakan sosok inspiratif designer ternama yang sukses melakukan gebrakan tren busana hijab di Indonesia hingga go internasional atau lebih dikenal sebagai “Dian Pelangi”.

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian Pelangi bersama kedua orangtua.
Dian merupakan anak kedua dari empat bersaudara dari pasangan Djamaloedin dan Hernani. Dian muda memang sudah memliki ketertarikan dalam dunia fashion. Dengan latar belakang sang ibu yang sudah lebih dulu merintis bisnis fashion keluarga  berdagang kain tenun dan songket di kota asalnya. Meskipun dian hanya mewarisi bisnis keluarga bukan berarti dian sendiri tidak memiliki kemampuan sebagai designer.

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian pelangi Hijab style

Semua berawal dari paksaan orangtua dian untuk menekuni dunia fashion dan meneruskan butik sang ibu, namun perlahan dian pelangi mulai menikmati dan serius berkecimpung dalam dunia fashion. karena itulah setelah menyelesaikan Sekolah Menengah Kejuruhan (SMK), Dian  kemudian melanjutkan sekolah di Ecole Superieur des Arts et Techniques de la Mode (ESMOD), Jakarta selama setahun serta mengikuti kursus Bahasa Arab pada tahun 2010 di Lessanul Arab, Kairo, Mesir.

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian pelangi
Perjalanan Karir dian pelangi tentu dipenuhi lika-liku yang panjang hingga mendapatkan kesuksesan seperti sekarang. Dian tentu juga pernah merasakan karya-karyanya tidak direspon baik dari masyarakat karena memang tren hijab saat itu belum memasuki pasar fashion hingga menghabiskan banyak uang untuk dapat melakukan promosi dan mengadakan sendiri pameran fashion show rancangannya. Berbekal pengetahuan ilmu fashion terus dian berkembangkan dan doa restu kedua orangtuanya , rancangan karya dian perlahan namun pasti mulai diakui oleh masyarakat.

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Koleksi rancangan Dian Pelangi

Karya busana dalam rancangan yang ditonjolkan dian pelangi ialah perpaduan warna-warna yang colorfull seperti julukannya dian “pelangi” serta tidak lupa juga dian selalu menyelipkan unsur budaya Indonesia seperti batik atau songket di setiap rancangannya karena dian sangat berkeinginan mengangkat unsur budaya Indonesia ke kancah internasional. Dalam rancangannya ini dian pelangi berharap dapat  membuang mindset masyarakat bila menggunakan hijab terkesan kuno dan ketinggalan zaman namun rancangan yang disuguhkan dian pelangi selalu terlihat trendy dan elegan.

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian Pelangi saat memamerkan rancangan busananya
Karir dian pelangi semakin melejit setelah dian memulai langkahnya untuk berpartisipasi dalam perhelatan fashion show di Melbourne dan Jakarta Fashion Week tahun 2009. Sejak saat itu nama dian pelangi pun semakin dikenal serta karya rancangannya mendapat respon yang baik dari masyarakat. Dengan pencapaian yang berhasil diraih menjadikan Dian Pelangi masuk dalam 7 daftar pengusaha muda  sukses di usia muda.
Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian Pelangi dalam ajang fashion show bergengsi  

Setahun berselang, karya Dian diperkenalkan pada ajang Indonesia Fashion Week , selama empat tahun berturut-turut. Dian sudah berkali-kali mengikuti ajang fashion show dan diundang langsung di mancanegara serta tampil dalam Haute Arabia High Tea 2014 di London, Inggris. Busana rancangannya juga telah dipakai oleh berbagai model catwalk di Abu Dhabi, Jerman, Hungaria, dan Ceko. Dian juga didapuk menjadi pembicara diskusi Faith and Fashion di London College of Fashion, University of the Arts London.

Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian Pelangi dalam  majalah Bussiness of  Fashion magazine (BoF)
Berbagai prestasi yang terus diraih dian pelangi sebagai seorang designer multitalenta membuktikan kesuksesannya dalam dunia fashion.  Dalam majalah Business of Fashion magazine (BoF), Dian Pelangi termasuk ke dalam 500 daftar orang paling berpengaruh di dunia fashion dunia bersanding dengan banyak designer terkenal didunia seperti Alexa Chung, Alexander Wang, Anna Wintour, Cara Delevingne, Domenico Dolce & Stefano Gabbana, Donatella Versace, Jeremy Scott hingga Kendall Jenner. Prestasi ini tentu membuat Dian pelangi  merasa bangga dapat berdiri di atas panggung bersama desainer ternama dunia dan dapat membawa nama Indonesia di dunia fashion internasional.
Kisah Sukses Dian "Pelangi" Menebar Fashion Hijab dengan Gaya Trendy
Dian Pelangi berpartisipasi dalam ajang fashion show berbagai negara
Semua kesuksesan yang didapatkan dian pelangi adalah hasil kerja keras serta dukungan kedua orangtuanya. Patutlah dian pelangi menjadi sosok inspiratif di kalangan muda dan jejaknya sebagai designer multitalenta sangat diperhitungkan di Indonesia maupun mancanegara.

Mungkin ungkapan seperti Tiada hasil yang mengkhianati usaha yang dapat menggambarkan kisah perjalanan karir designer dian pelangi dan menjadi inspirasi dan motivatasi di kalangan generasi muda untuk mewujudkan mimpinya.



Simak dan nantikan terus kisah-kisah inspiratif lainnya. klik disini

Thursday, October 20, 2016

Biografi singkat Kartini lengkap dengan gambar

  3 comments

RA Kartini

1. LATAR BELAKANG KEHIDUPAN

Kartini lahir pada tanggal 21 April 1879 di Jepara, Jawa Tengah. Dialah satu-satunya tokoh pahlawan nasional yang diperingati hari lahirnya. Sejak kecil kita sudah mengenal sosoknya melalui lagu "Ibu kita Kartini".

Bapak dan tiga saudara perempuan Kartini.

Kartini lahir pada jaman penjajahan Belanda. Dia merupakan keturunan bangsawan dari seorang ayah bernama Raden Mas Adipati Ario Sosrodiningrat yang pada saat itu merupakan calon bupati Jepara. Ibunya bernama M.A Ngasirah berasal dari kalangan masyarakat biasa. Dikarenakan peraturan Belanda yang mengharuskan bupati beristri dengan seorang bangsawan, maka ayah Kartini menikah lagi dengan keturunan bangsawan Madura yaitu R.A Woerjan. Dikarenakan adat istiadat, sejak kecil Kartini sudah terbiasa melihat ketidakadilan yang terjadi antara kaum perempuan dan kaum laki-laki.

2. MASA KECIL KARTINI

Kartini merupakan generasi pertama yang menerima pendidikan dari Belanda. Di Sekolah Kartini sering sekali melihat diskriminasi seperti, setiap pagi sebelum pelajaran dimulai, pemanggilan murid-murid dipanggil berurutan berdasarkan warna kulitnya dan keturunannya. Kartini ialah sosok yang mudah bergaul, pandai, serta aktif dikelas.

Kartini saat masih kecil bersama saudaranya

3. MASA REMAJA KARTINI

Ketika lulus SD, Kartini ingin sekali melanjutkan pendidikannya, namun ayahnya melarang. Dengan alasan untuk mematuhi adat istiadat bangsawan Jawa yaitu harus bersedia menerima lamaran laki-laki tanpa memiliki hak untuk menolak. Sementara berbeda dengan sudara laki-lakinya Kartini yaitu Raden Sosrokarto. Dia boleh melanjutkan pendidikannya. Sosrokarto sering mengirim buku bacaan kepada Kartini. Dengan semangat Kartini belajar dari buku-buku tersebut. Dari buku yang Kartini baca, Kartini secara diam-diam mengajarkan kesetaraan kepada adik-adiknya. Karena hal inilah Kartini merupakan gadis pertama yang menentang adat peradaban Jawa. Sang ayah pun akhirnya membebaskan Kartini dan adik-adiknya.

Sekolah pendirian Kartini

Setelah dibebaskan oleh ayahnya, Kartini membangun sekolah pertama khusus wanita. Pertama hanya memiliki satu orang murid, tetapi lama-kelamaan murid kian bertambah. Pada kesempatan lainnya, Kartini pun membuat tulisan-tulisan mengenai kondisi masyarakat, budaya, dan adat istiadat Jawa.

4. KISAH PERNIKAHAN


Kartini dan suaminya

Banyak sekali cibiran masyarakat Jawa terhadap tindakan Kartini ini. Hingga pada akhirnya membuat ayah Kartini jatuh sakit. Kartini pun menuruti perintah ayahnya untuk menikah dengan RMA Ario Singgih Djojodiningrat.

Kartini pun menerima lamaran Raden Djojodiningrat ini, dengan syarat: Kartini bebas membuka dan mengajar di Sekolah yang didirikannya, dalam proses pernikahannya Kartini tidak menginginkan proses adat Jawa yang melambangkan ketidak setaraan antara pria dan wanita. Djojodiningrat menerima syarat dari Kartini ini dan mereka menikah pada tanggal 12 November 1903.

Dari hasil pernikahannya Kartini memiliki seorang anak bernama Soesalit Djojodiningrat. Setelah melahirkan, Kartini jatuh sakit dan meninggal pada tanggal 17 September 1904.

Setelah Kartini meninggal, perjuangan nya masih tetap terasa dari tulisannya yang berjudul "Habis gelap terbitlah terang" yang diterbitkan di Belanda pada tahun 1911. Tulisan ini membuat geger warga Belanda, suara Kartini pun terdengan hinga wilayah Eropa.

Dari semangat Kartini inilah perbedaan antara wanita dan pria mulai menghilang dan disetarakan. Sejak saat itu munculah sekolah-sekolah wanita di berbagai penjuru.

"Sungguh besar jasanya" ya mungkin ini kata yang dapat mewakilkan sosok Kartini ini.

Buat lo yang mau membaca sejarah singkat kartini, bisa download file pdf link ini:
Sejarah Lengkap Kartini PDF